Kumpulan Ucapan Idul Fitri 1432H..!

Bila kata merangkai dusta..

Bila langkah membekas lara…

Bila hati penuh prasangka…

Dan bila ada langkah yang menoreh luka.

Mohon bukakan pintu maaf…

Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin

 

=========================================

 

Waktu mengalir bagaikan air

Ramadhan suci akan berakhir

Tuk salah yg pernah ada

Tuk khilaf yg sempat terucap

Pintu maaf selalu kuharap

Met Idul Fitri

 

=========================================

 

Faith makes all things possible.Hope makes all things work.

Love makes all things beautiful.

May you have all of the three.

Happy Iedul Fitri.”

 

=========================================

 

Melati semerbak harum mewangi

Sebagai penghias di hari fitri

SMS ini hadir pengganti diri

Ulurkan tangan silaturahmi.

Selamat Idul Fitri

 

=========================================

 

Andai jemari tak sempat berjabat.

Jika raga tak bisa bersua.

Bila ada kata membekas luka.

Semoga pintu maaf masih terbuka.

Selamat Idul Fitri

 

=========================================

 

Gadis menyulam diatas kain

seindah bunga dlm jambangan.

Walo hanya sms yg sy kirim

serasa qt brjabat tangan.

MinalAidzinWalFaidzin.

Mhn maaf lahir&batin ya.

 

=========================================

 

Bila da lngkah mmbekas lara.

da kt mnusuk sukma.

da tingkah mnoreh luka.

Mhn dmaafkn sgl kekhilafn.

MinalAidzin WalFaidzin.

MhnMaafLhr & Btn

 

=========================================

 

Waktu mengalir bagaikan air Ramadhan suci akan berakhir Tuk salah yg pernah Tuk khilaf yg sempat terucap Pintu maaf selalu kuharap Met Idul Fitri

 

=========================================

 

MTV bilang kalo mo minta maap g ush nunggu lebaran, Org bijak blg kerennya kalo mnt maap duluan, Ust. Jefri blg org cakep mnt maap gk prl blg, Org jujur ga perlu malu utk minta maap, Jd krn mrs sbg anak nongkrong yg jujur, keren cakep dan baek ya gw ngucapin minal aidzin wal faizin , mohon maaf lahir dan batin

 

=========================================

 

Seiring cahaya rahmat bulan Syawal,kuberi maafku setulus lahirmu dan kupinta maafmu sedalam batinku. Selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1428H Minal aidin wal faizin. Mohon maaf lahir dan batin.

 

=========================================

 

Keindahan ramadhan tetap bersinar seiring datangnya hari yang fitri. Selamat Idul Fitri 1428H Minal aidin wal faizin. Mohon maaf lahir dan batin terucap setulus hati untukmu sahabat.

 

=========================================

 

Salah kata pernah terucap,salah sikap pernah terungkap,kembali fitrah selalu di harap Selamat Idul Fitri 1428H, Minal aidin wal faizin. Mohon maaf lahir dan batin.

 

=========================================

 

Sayup terdengar takbir berkumandang

Tanda Ramadhan akan lewat

Ampunan diharap, barokah didapat

Taqobalallahu minna wa minkum

Mohon maaf lahir dan bathin

 

=========================================

 

Ketupat udah dipotong

Opor udah dibikin

Nastar udah dimeja

Kacang udah digaremin

Gak afdhol kalo gak Minal Aidin wal Faizin

Taqobalallahu minna wa minkum

 

=========================================

 

Orang yang paling mulia adalah

Orang yang mau memaafkan kesalahan orang lain

Bersihkan diri, sucikan hati Di hari yang Fitri ini

Makna dan Arti Kehidupan

*Kehidupan yang Sementara*
Banyak orang terlalu serius mengurusi kehidupan di dunia, padahal hidup di dunia ini hanya sementara. Ini yang sering dilupakan oleh manusia. Lupa mengingat sebuah perjalanan kehidupan hakiki setelah hidup di dunia. Kurang cerdas mengenal dan mengetahui *makna kehidupan * itu sendiri.
Hidup di dunia diibaratkan kita sedang bercocok tanam di ladang, dan kelak hasil dari cocok tanam tersebut akan kita tuai pada kehidupan setelah mati, yakni kehidupan di akhirat. Hidup di dunia hanya senda gurau, permainan yang tak lebih hanya sebagai terminal kehidupan menuju sebuah hidup yang lebih kekal dan hakiki.
Adanya kehidupan setelah mati merupakan hal yang wajib dipercaya oleh mereka yang memiliki agama. Segala bentuk tindakan yang pernah kita lakukan selama di dunia ini akan dimintai pertanggungjawaban kelak di akhirat. Inilah yang menyebabkan kita tak boleh begitu larut dengan indahnya kehidupan dunia. Sebab akan ada proses hitung-hitungan yang akan kita jalani kelak di hadapan Tuhan.
Jika kita buruk selama di dunia niscaya Tuhan akan memberi balasan yang setimpal dengan keburukan kita. Sebaliknya jika kita baik, maka Tuhan akan memberi balasan berupa keindahan surga yang sangat dinanti-nanti oleh manusia. Inilah makna kehidupan yang sebenarnya.
Indahnya gemerlap kehidupan di dunia sering membuat manusia lupa dengan hakikat dan makna kehidupan. Manusia merasa seolah mereka akan hidup selamanya di dunia. Mereka lupa bahwa akan ada kehidupan sejati yang akan dilalui. Segala bentuk ketidakadilan yang dialami manusia selama di dunia akan diadili di akhirat kelak. Di sanalah pengadilan yang tak akan pernah sedikit pun menzalimi para peserta pengadilan tersebut.
Manusia penting mengingat mati, sebab itu akan mendorong dirinya cerdas dalam mengahadapi segala hal kehidupan di dunia. Ia tak akan tertipu dengan kemewahan dunia. Bahkan dikatakan bahwa orang yang paling pintar adalah orang yang selalu rajin mengingat kematian atau disebut dengan zikrul maut. Sebab kematian adalah sesuatu yang rahasia, hanya Allah yang tahu kapan seorang hamba akan ia panggil kembali.

* Arti Kehidupan*
Apakah arti dan makna kehidupan itu? berikut ini beberapa pengertian singkat mengenai makna kehidupan yang dapat memberikan pelajaran dan manfaat bagi manusia;

  1. Hidup adalah untuk beribadah; beribadah merupakan salah satu bentuk dari cara manusia bercocok tanam di muka bumi untuk kemudian menuai hasilnya kelak di akhirat. Beribadah yang dilakukan manusia meskipun sebagai bentuk perintah dari Tuhan, tak lain manfaatnya adalah untuk manusia itu sendiri. Tuhan tak akan pernah kurang kemuliaannya seandainya saja seluruh manusia di muka bumi ini tidak menyembah-Nya. Tuhan tetap akan Esa dan memiliki segala kekuasaan dan kebesaran. Ibadah yang dilakukan manusia untuk kepentingan manusia itu sendiri.
  2. Hidup untuk menjadi khilafah bagi bumi; salah satu tugas penting manusia diciptakan di muka bumi adalah untuk menjadi pemimpin dan memakmurkan bumi dan alam semesta. Manusia diberi amanah oleh Tuhan untuk mengelola alam semesta yang begitu kaya. Fakta yang terjadi justru manusia yang kerap melakukan kerusakan terhadap alam semesta itu sendiri.

Kesalahan manusia yang tidak amanah terhadap tugasnya menyebabkan kemurkaan Tuhan, dan akhirnya bencana pun terjadi dimana-mana. Bencana tersebut terjadi akibat kesalahan dari tangan-tangan manusia itu sendiri dalam mengelola dan memanfaatkan alam semesta. Manusia terkadang terlalu rakus dalam memerah hasil-hasil sumber daya alam.